LAZIS Bumi Dukung Program Gerakan Amal Umat FSPP Provinsi Banten dengan Target 10.000 Paket Sembako

0
1092

POSBUMI.COM, SERANG – Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) LAZIS BUMI Baitulmaal Madeenah Indonesia & MAHEERCare telah menyalurkan donasinya kepada Panitia Gerakan Amal Umat FSPP (Forum Silaturrahim Pondok Pesantren) Provinsi Banten berupa 100 paket karung beras 5kg senilai Rp. 5.000.000,-.

Saat ditemui Kyai Uung Al-Muhiebby, Konsultan Zakat LAZIS BUMI-Baitulmaal Madeenah Indonesia di kediamannya, Minggu 26/04/2020, mengatakan, “Dibuka Layanan Donasi Paket Sembako BUMIKITA Bersama FSPP PROVINSI BANTEN Senilai Rp. 100.000,- dengan Isi Berupa: BERAS, GULA PASIR, TEPUNG TERIGU DAN MINYAK GORENG,  ” Ujarnya.

Kyai Uung Al-Muhiebby melanjutkan, saluran donasi ini sudah berjalan pada awal bulan Suci Ramadhan 1441 Hijriyah sebanyak 170 paket dari HASAN GAIDO GROUP dan PERKUMPULAN URANH BANTEN dan Insya Allah akan terus dilakukan sampai 7 tahap serta agenda berikutnya.

“Pendistribusikan paket  berasal dari ICMI Banten dan  JAMSOSTEK  juga sudah dibuat paketnya oleh pihak Panitia Gerakan Amal Umat (GAMAT) yang tengah dipersiapkan untuk didistribusikan kepada para kiyai, ustadz, guru ngaji,” sahut Kyai Uung Al-Muhiebby.

Ditambah Ustadz Aspuri Abu Haidar Direktur MAHEERCare, selaku Pendustribusi ke para Mustahiq bersinergi dengan FSPP Provinsi Banten

“Saat yang tepat membantu saudara kita dalam suasana wabah corona, Ramadhan Kareem berbagi tahun ini dengan memiliki benefit tersendiri, yaitu meringankan beban hidup para pegiat keagamaan (Fi Sabilillah) atas Efek COVID-19,” ujarnya

Selain itu, bermitra dengan Beberapa lembaga sosial kemanusiaan terpercaya dan menjadi fasilitator garda terdepan dalam mengeksekusi program teknis distribusi paket di lapangan.

Ia juga melanjutkan, santunan diberikan kepada mustahik door to door untuk para yatim, dhuafa & janda miskin.

Target Penyaluran Internal Paket LAZIS BUMI Tahun ini Sebanyak 1441 Mustahik

“Salah Satu OPZ Penggerak Sukseskan GERAKAN AMAL UMAT 10.000 Paket Sembako FSPP PROVINSI BANTEN TAHUN 2020,” ujar Ustadz Aspuri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here