Pencanangan Desa Tangguh Raharja Dibuka Kapolres Majalengka

0
677

POSBUMI.COM, MAJALENGKA – Bertempat di Blok Cikamarang/Vila Eyang Jabers Desa Pasirmuncang, Kecamatan Panyingkiran dilaksanakan kegiatan Pencanangan Desa Tangguh Raharja pencegahan dan lawan Covid 19 pada Fase AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) / New Normal di Kabupaten Majalengka, Rabu (1/7/2020).

Kegiatan Pencanangan Desa Tangguh Raharja dibuka oleh Kapolres Majalengka AKBP Dr.Bismo Teguh Prakoso,S.H.,M.H.,S.I.K. dan dihadiri
Kadis DPMD Kabupaten Majalengka Drs.H.Rd Umar Ma’ruf. M.Si, Danramil Kadipaten KAPTEN Inf.Dhani Hamdani dan Pejabat Utama Polres Majalengka.
Serta Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda.

Kapolres Majalengka AKBP Dr.Bismo Teguh Prakoso,S.H.,M.H.,S.I.K. dalam sambutanya mengatakan tujuan kegiatan ini dalam rangka Pencanangan Desa Tangguh Raharja Cegah Covid-19 khususnya di Desa Pasirmuncang. Kec. Panyingkiran Kab. Majalengka._

Dikatakan Lulusan Terbaik Alumni Akpol 2001 ini, Didalam Desa Tangguh terdapat empat komponen diantaranya Tangguh Secara Jasmani dan Rohani, Tangguh Secara Sosial Ekonomi, Tangguh Secara Keamanan dan Tangguh Secara Informasi Maupun Kreativitas/Inovasi.

“ Kepada Masyarakat Desa Pasirmuncang dan pada umumnya di Majalengka yang mana sudah Zona Hijau mari kita jaga dengan menjaga Kedisiplinan Protokol Kesehatan untuk mencegah dan menanggulangi Pandemi Covid-19 yang memasuki fase Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) atau New Normal,” kata AKBP Dr.Bismo Teguh Prakoso,S.H.,M.H.,S.I.K.

Usai memberikan sambutan, Mantan Kapolres Ciamis ini, memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada warga dan meninjau fasilitas penunjang Desa Tangguh Raharja covid 19 seperti ruang isolasi, Peternakan Tangguh dan kolam lele serta Lumbung Padi Tangguh.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here