POSBUMI.COM, TANGERANG – Wabah virus Corona atau covid 19 yang saat ini menjangkit di seluruh dunia, Hingga ke pelosok – pelosok daerah tidak terkecuali wilayah kelurahan kunciran Indah kecamatan Pinang kota Tangerang.
Guna membasmi dan memutuskan mata rantai peyebaran virus Corona.
PMI Kecamatan Pinang, menggandeng LPM dan Karang Taruna, kecamatan Pinang serta didukung Rt- Rt dan RW di lingkungan RW 04 kelurahan Kunciran Indah, kecamatan Pinang melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan rumah warga dan tempat ibadah.
Penyemprotan cairan disinfektan ke rumah warga, lingkungan dan tempat ibadah yang di komandoi langsung oleh Mumu Rohimu selaku Ketua PMI Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.
Ketua PMI Kecamatan Pinang, menyampaikan, prihal kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus Corona
Mumu Rohimu kepada awak media mengatakan, titik penyemprotan kali ini untuk wilayah RW 04 Kunciran Indah secara Global,
“Kami lakukan Penyemprotan secara mobile ke rumah-rumah warga maupun tempat ibadah, itupun hanya sebatas halaman dan pagar juga jalan maupun gang,” ujarnya
“karena menjaga etika dan menghindari persefsi lain jika sampai masuk ke ruangan rumah, solusinya jadi kami umumkan dan menghimbau kepada warga supaya mengambil cairan disinfektan sendiri yang sudah kami sediakan, alasannya adalah mungkin ada warga yang ingin membersihkan ruangan rumahnya atau bisa juga untuk ngepel lantai, jadi kami persilahkan warga untuk mengambil sesuka hatinya secara cuma- cuma,” ujarnya
Apresiasi buat PMI juga dikatakan oleh Aiptu T. Raharjo Babinsakamtibnas Kunciran Indah, “terimakasih kepada PMI Pinang yang sudah melaksanakan penyemprotan Desifectan terhadap Lingkungan RW 04 Kunciran Jaya, dan himbauan saya masyarakat agar tetap menjaga kebersihan lingkungan jangan lupa Cuci tangan, masyarakat jangan terlalu Was was tapi tetap Waspada,” imbuh nya
Di tempat yang sama Asan selaku perwakilan dari Kelurahan Kunciran Indah dalam paparannya meminta,
sebab Corona virus yang termasuk kategori Virus yang mematikan. mari tumbuhkan rasa kemandirian bersama dalam mengantisipasi COVID19
“Saya berharap warga bisa melakukan sterilisai di rumah dan lingkungan masing masing,” ujarnya.
Wahyu Hidayat, selaku Ketua LPM kelurahan Pinang menghimbau dan mengucap alhamdulilah kepada Tim
dengan berkolaborasi antara PMI, LPM juga Karang Taruna untuk menjadi relawan untuk warga.
“Dan tak lupa juga kami mengajak kepada warga untuk selalu menjaga pola hidup sehat, menurutnya, virus Corona memang harus diperangi bersama. Jaga stamina supaya daya imun kita kuat,” tandasnya
(Amar)