GNP Tipikor Banten Instruksikan Anggotanya Kawal Anggaran Pemerintah

0
902

 

POSBUMI.COM, TANGERANG – Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) DPW GNP TIPIKOR Wilayah Banten DR bahru Navizha SH.SE.MM meminta adanya transparansi atau keterbukaan dalam penggunaaan anggaran percepatan penanggulangan Covid-19 se-provinsi Banten.

“Bahru Navizha Mengintruksikan kepada semua Peronil GNP Tipikor Banten, agar mengawal semua anggaran yang sudah dialokasikan untuk penanganan kasus corona oleh pemerintah daerah kota atau kabupaten juga provinsi. Nilai anggaran diambil dari alokasi APBD atau pun Sumbangan dari Pemerintah Pusat untuk Provinsi Banten, ada baiknya penggunaan dana dipublikasikan agar tidak menimbulkan dugaan penyimpangan,” kata Bahru, Jumat (3/4/2020).

Publikasi penggunaan anggaran Covid – 19 sangatlah perlu, agar publik mengetahui kemana angaran dana dibelanjakan dan untuk keperluan apa. Hal ini sebagai antisipasi menghindari tindak korupsi angaran dana bencana sebagaimana terjadi pada kasus korupsi bantuan bencana di daerah lainnya.

“Pemkab atau pun Pemkot Se-provinsi Banten wajib tranparan membuka ke publik berapa dana hasil sumbangan yang terkumpul dari ASN, BUMD dan sumbangan masyarakat yang secara sukarela menyisihkan sebagian pengasilan mereka,” ujarnya.

(AE)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here