POSBUMI.COM,Sampit Kalteng-
Berbagai cara untuk menangkal dan memutus rantai penyebaran virus corona (covid-19) yang beberapa hari ini terus dilakukan diseluruh wilayah Indonesia, meski dengan berbagai cara dan dengan segala keterbatasan, seperti yang dilaksanakan oleh Satuan Kodim 1015/Spt berinisiatif membuat bilik disinfektan dengan bahan sederhana, Minggu (29/3/2020)
Informasi yang berhasil diperoleh wartawan Posbumi.com bahwa : Pembuatan Bilik Penyemprotan Sterilasasi (screening room) yang dilaksanakan oleh Kodim 1015 Sampit sangat sederhana, murah, dan meriah, bilik itu dibuat dengan kerangka kayu yang dibungkus plastic, didalamnya diberi alat blower angin berisi cairan desinfektan, setiap anggota yang masuk akan disemprot desinfektan dengan media blower angin tersebut.
” Kami buat bilik disinfektan ini dengan ukuran 2,5 meter x 1,9 M meter dengan tinggi 2 meter, dan plastik transparan sebagai dindingnya untuk kerangka kami memfaatkan potongan-potongan kayu bekas,” ucap Dandim 1015/Spt Letkol Czi Akhmad Safari, S.H.
Dandim menjelaskan untuk membuat bilik disinfektan ini dapat menggunakan bahan dan peralatan sederhana yang bisa dibuat oleh masyarakat dan untuk biaya nya sangat murah.
“ Bilik Disinfektan ini kita siapkan dan ditempatkan didepan pos penjagaan dan saya protapkan untuk semua anggota sebelum memasuki kantor wajib untuk mensetrilkan diri dulu di rumah disinfektan yang sudah disiapkan,selain bilik desinfektan kami juga menyediakan handstelizer disetiap kantor dengan harapan setiap anggota seteril dan bersih,”pungkas Dandim.
( Karyani )