POSBUMI.COM, KOTA TANGERANG – Kota Tangerang kembali menjadi tuan rumah perhelatan cabang olahraga se-Provinsi Banten, hal tersebut ditandai dengan dibukanya Pekan Paralympic Pelajar Daerah (Peparpeda) VIII Provinsi Banten, yang digelar di Gedung Tangerang Convention Center (TCC) Cimone, Selasa 2 Juli 2024.
Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin menyambut dengan hangat para atlet Peparpeda VIII Banten yang tiba di Kota Tangerang. Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Nurdin menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Kota Tangerang untuk menjadi tuan rumah perhelatan akbar ini.
“Kepada para atlet yang luar biasa penuh semangat, kami ucapkan selamat datang di Kota Tangerang. Kami telah melakukan persiapan semaksimal mungkin untuk pelaksanaan Peparpeda VIII ini, sehingga dapat memberikan kontribusi maksimal untuk kesuksesan perhelatan ini,” ujar Nurdin.
Pj Walikota Optimis Kota Tangerang dapat kembali meraih juara dan prestasi dalam Peparpeda VIII ini. “Insya Allah kita targetkan Kota Tangerang menjadi juara umum, kita menyandingkan dengan Popda XI Banten, menjadi juara umum,” ucapnya.
Nurdin juga berharap, para atlet dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan meraih prestasi yang membanggakan bagi Kota Tangerang dan Provinsi Banten.
“Melalui Peparpeda VIII ini, kita ingin menunjukkan bahwa atlet disabilitas juga memiliki kemampuan dan potensi yang luar biasa. Kita ingin mereka dapat bersaing dengan atlet disabilitas di provinsi lain, dan bahkan di tingkat nasional,” jelasnya.
Perhelatan Peparpeda VIII Banten di Kota Tangerang ini akan berlangsung dari tanggal 2 hingga 5 Juli 2024. Cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Peparpeda VIII yaitu atletik, bulu tangkis, boccia, catur, renang, tenis meja awas dan tuna netra. Dengan total medali yang akan diperebutkan adalah 195, dengan rincian 61 medali emas, 61 medali perak, dan 73 medali perunggu.
Sementara itu Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang mengatakan dengan dukungan semua pihak Peparpeda di Kota Tangerang ini diharapkan berlangsung sukses sampai akhir yakni penutupan pada Jum’at pagi 5 Juli 2024.
“Dengan mengerahkan sebanyak 30 atlet, kontingen Kota Tangerang diharapkan sukses dalam prestasi. Semoga Allah ridho Kota Tangerang juara umum,” ujar Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang.
Dispora Kota Tangerang bekerjasama dengan National Paralympic Committee (NPC) Kota Tangerang telah menyiapkan atlet sejak jauh hari. Sejak Provinsi Banten berdiri sampai kini, Kota Tangerang belum pernah menyandang gelar juara umum Peparpeda.
“Semoga, pada kesempatan ini kita bisa mempersembahkan yang terbaik bagi Kota Tangerang, yakni juara umum Peparpeda VIII Banten 2024,” harap Kaonang.
Ditambahkan Kepala Dispora Kaonang, Pemerintah Kota Tangerang memberi fasilitas yang sama terhadap atlet Peparpeda dengan Popda. Nantinya bonus yang akan diberikan kepada peraih medali Peparpeda sama nilainya dengan Popda.
Kepala Dispora Provinsi Banten, Ahmad Syaukani dalam laporannya menyebutkan Peparpeda VIII Banten 2024 di Kota Tangerang diikuti sebanyak 243 atlet dengan mempertandingkan enam cabang olahraga yakni boccia, tenis meja, catur, renang dan atletik.
Venue yang digunakan untuk ajang ini yakni Gor Koang Pasar Baru arena cabang olahraga tenis meja kategori awas, Gor Dimyati cabang olahraga boccia, Kolam Renang Yonif 203 Arya Kemuning di Jatiuwung cabang olahraga renang, Stadion Benteng Reborn cabang olahraga atletik, Tirta Mas Modernland cabang olahraga bulutangkis, Hotel D’Prima cabang olahraga catur dan tenis meja kategori tuna netra.***